Belajar lagi

SUBHANALLAH...

Pagi-pagi nemenin Nay, putriku tercinta liat tv, pas pertama nyalain chanelnya pas antv, saat bersamaan dengan acara Wisata Hati nya ust. Yusuf Mansur.

Ingin menuliskan hal-hal yang berkesan dari pengajian ust. Pagi ini. Tentang kita yang tidak boleh berputus asa dalam berdo'a kepada siapapun, kepada anak kita, suami/istri kita.

Anak mungkin dalam perjalanannya akan ke kanan atau ke kiri, dan do'a orang tualah yang pada akhirnya akan mengembalikannya ke jalan yang sebenarnya, begitu pula do'a kita kepada orang tua, suami/istri, dan saudara-saudara kita.

Diibaratkan do'a itu adlah tali yang menghubungkan kita pada sesuatu yang baik, maka ke manapun kita pergi tali itu kemudian tetap membawa kita kepada kebaikan.

Intinya, pelajaran yang dapat saya petik adalah jangan pernah berhenti berdo'a.


An_neke

Comments