Kalau Sudah Rezeki...

Dulu, bahkan sekarangpun masih sering dengar orang bilang, "kalau sudah rezeki kita gak kan kemana."

Sering, dengar bukan berarti paham betul dengan kalimat itu. Tapi, setelah kemudian berfikir agak lumayan panjang, jadi lama-lama sedikit tahu tentang kalimat itu.

Pernah suatu ketika aku kehilangan hp, dan waktu itu hp tipe nya aku lupa, tp mungkin sekarang second nya bisa dijual dengan harga yang cukup fantastis, sekitar 50rb aja, bahkan kalau beli di sodara atau teman masih bisa ada kembaliaannya, tapi tetep aja hp itu tetep sangat berharga buatku, karena gak punya lagi. Nah, saat hp itu hilang teman-teman ngasi hiburan dengan berkata, "masih belum rejekinya mbak." Atau ada juga yang bilang, "pasti dapat ganti yang lebih baik mbak." Dan aku meng"aamiini saja.

Berangkat dari sanalah kemudian aku cari tahu tentang susuatu yang jadi rezeki ku dan bukan. Dan dari sebagian yang kucari, aku jadi tahu bahwa hp q yang hilang itu bukanlah rezeki ku, tapi rezeki orang yang mengambilnya, meski rezeki yang mengambil hp ku diperoleh dengan cara yang gak halal, tapi tetep itu menjadi bagian rezekinya.

Jadi, kesimpulannya kalau ada yang hilang, itu berarti sudah gak jadi rezeki kita. Atau juga mungkin kita kurang sodaqohnya, karena pernah dengar juga pengajian, kalau dalam rezeki kita ada hak saudara-saudara kita, karena itu kita harus membayarnya, dalam bentuk zakat, juga sodaqoh. Karena jika kita tidak membayarnya maka Alloh akan mengambilnya dengan banyak cara, mungkin salah satunya ya kita kehilangan barang, dan lain sebagainya lagi.

Semoga kita bisa menjadi orang-orang yang bisa memanuhi hak-hak saudara kita dari harta kita. Aamiin...



Sumber gambar: www.eramuslim.com
Iftina^_^

Comments